Hidayatullah.com– Ustadz Abdul Somad (UAS) mengaku mendapatkan teror, intimidasi, dan ancaman di beberapa daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Akibatnya, UAS pun memilih membatalkan jadwal acaranya di sejumlah daerah di Jateng dan Jatim.
Termasuk yang dibatalkan adalah rencana UAS mengisi ceramah di Malang, Jatim, pada Ahad (02/08/2018) ini.
Pihak UAS membenarkan kabar pembatalan tersebut. “Iya (benar dibatalkan),” ujar staf UAS Nawir kepada hidayatullah.com saat dikonfirmasi, Ahad (02/08/2018) pagi.
Ditanya soal apa alasan pembatalan itu, staf UAS lantas menyampaikan kepada media ini salinan surat berkop Gerakan Aswaja Malang (GAMAL).
Baca: Aswaja Malang Sayangkan Pengusik Ketenangan Dakwah UAS
“Berkenaan dengan rencana kegiatan Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad Lc MA (UAS) hari Ahad, 2 September 2018, di Masjid Agung Jami’ Malang, berkaitan dengan situasi dan kondisi yang terjadi di Jawa Tengah terkait agenda dakwah UAS di Jawa Timur, maka acara Tabligh Akbar tersebut dibatalkan,” jelas Koordinator Utama GAMAL Habib Asadullah bin Alwy Alaydrus dalam surat yang ditandatangani di Malang, 2 September 2018.
Sementara itu, dai asal Malang, Ustadz Abdullah Sholeh Hadrami, turut menyampaikan informasi soal adanya ancaman, intimidasi, pembatalan, dan teror terhadap UAS.
Informasi tersebut jelasnya langsung didapatkan dari UAS via pesan WhatsApp.
“UAS Batal ke Malang, ini WA dari Beliau langsung,” ujar Sholeh Hadrami di laman Facebooknya, Ahad ini.
Berikut isi pesan WA UAS kepada Sholeh:
“_Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh._
Beberapa ancaman, intimidasi, pembatalan, teror terhadap saya di beberapa daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur membuat saya tertekan.
Mohon maaf tidak dapat hadir.
Beberapa janji di Jawa Tengah dan jawa timur saya batalkan.
Semoga Allah memberi yang terbaik, amin.
_Wassalam._
_Ust. Somad_”*