Hidayatullah.com–LSM Inggris yang bernama “Pengadilan Adil” meminta kapada Malaysia agar tidak mendeportasi Hamzah Kasygari ke negeri asalnya Arab Saudi, demikian lansir CNN Arab (11/2/2012).
Demikian juga, LSM itu menilai jika Interpol mengeluarkan keputusan untuk menangkap Kasygari, maka badan itu telah ikut campur dalam urusan politik dan agama. Mereka justru meminta Interpol untuk menjaga hak yang mereka sebut sebagai kebebasan berekspresi.
Sebagaimana diketahui bahwa Hamzah Kasygari seorang penyair Saudi dinilai telah melakukan penghinaan kepada Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam di akun Twiternya, dan pihak Saudi telah mengeluarkan perintah penangkapan terhadapnya.*