Hidayatullah.com–Sebagaimana dilaporkan sebelumnya oleh situs berita Zionis Arutz Sheva 7 (14/7/2014) bahwa Drone yang terbang dari Gaza pada Senin pagi pukul 6:30 berhasil menyusup ke wilayah Ashdod. AU Zionis pun perlu menggunakan rudal Patriot untuk menembaknya.
Kepada situs Arutz Sheva, Mordechai Weisman penduduk yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian menyatakan mengenai jatuhnya drone tersebut,”Disertai dengan gemuruh suara panjang dan keras seperti suara jet”, yang bisa terdengar sampai jarak puluhan kilometer. Ia juga mengaku ketakutan mendengar suara tersebut.
Komentar Personel AU Zionis
Kapten Avi, petugas Keselamatan Darat di Pangkalan Udara Ramon juga berkomentar mengenai drone tersebut,”Ini lebih canggih, lebih cepat dan mampu terbang lebih lama daripada drone biasa, serta memberikan ancaman lebih terhadap kru udara”.
Kapten Avis sendri menyatakan bahwa tahun ini pihaknya telah melakukan latihan untuk menghadapi ancaman drone dengan berbagai jenisnya. Latihan itu sendiri melibatkan jet tempur dan helikopter. Latihan itu sendiri digelar dalam rangka menghadapi peluang penyusupan drone ke wilayah pendudukan.*