Thulaihah bin Khuwailid Al Asadi adalah seorang ahli tempur yang membawahai seribu penunggang kuda. Suatu saat pasukannya porak-poranda oleh pasukan kaum Muslim. Maka, ketika melihat kekalahan itu ia mengatakan kepada pasukannya,”Calakalah kalian, kenapa kalian bisa kalah?!”
Anggota pasukan Thulaihah pun menjawab,”Saya akan menyampaikan kenapa kita kalah. Sesungguhnya tidak ada seorang pun anggota pasukan kita kecuali menginginkan temannya mati terlebih dahulu dibanding dirinya. Sedangkan kita menghadapi kaum yang semuanya menginginkan dirinya mati sebelum temannya.” (Hayat As Shahabah, 4/642 karya Syeikh Al Kandahlawi)