Hidayatullah.com– Rumah Zakat (RZ) telah menyalurkan bantuan berupa makanan, serta obat-obatan ke Palestina. Bantuan tersebut merupakan hasil donasi dari masyarakat Indonesia selama bulan Ramadhan. CEO RZ Nur Efendi menyatakan bahwa penyaluran bantuan ini adalah tahap pertama.
“Alhamdulillah tim relawan RZ telah menyalurkan bantuan untuk saudara-saudara kita di Gaza. Kami akan segera menyalurkan kembali bantuan karena mereka memang sangat membutuhkan. Data yang kami dapat saat ini sebanyak 1.290 syahid, 7.600 luka-luka, dan bertambahnya hingga 2.100 anak yatim di jalur Gaza,” ungkap Efendi,dalam rilisnya kepada hidayatullah.com Kamis lalu.
Selain bantuan makanan dan perlengkapan medis, RZ pun menggalang bantuan beasiswa bagi yatim Palestina dengan meluncurkan program Kembalikan Senyum Anak Palestina. Beasiswa ini merupakan program pendidikan bagi anak yatim berprestasi agar dapat melanjutkan pendidikan hingga menjadi profesional sesuai dengan kebutuhan masyarakat Palestina. Beasiswa diberikan kepada semua jenjang pendidikan, dari SD hingga perguruan tinggi dalam bidang kesehatan dan bisnis.
RZ menargetkan sebanyak mungkin anak-anak Palestina dapat mengenyam pendidikan tinggi sesuai dengan donasi yang terhimpun.
“Sekarang kita lihat support dari masyarakat, semakin banyak donasi terkumpul akan semakin banyak anak Palestina yang kita rekrut untuk beasiswa ini, bukan hanya itu kita juga perlu mempertimbangkan perkembangan kondisi dan akses di sana. Jadi prinsipnya, kita maksimalkan dana dari Indonesia dan potensi mahasiswa Palestina,” kata Heni Widiastuti, Chief Program Officer RZ.* ngadiman