Hidayatullah.com—Bertempat di Masjid Indonesia Frankfurt hari Ahad 6 Desember 2015. Pimpinan Cabang Muhammadiyah Istimewa (PCIM) Jerman Raya menyelenggarakan Musyawarah Cabang Istimewa (Musycabis) dengan dihadiri sekitar hampir 20 peserta.
Musycabis ini mempunyai agenda utama memilih pengurus baru serta menyusun program kerja satu periode kedepan, 2015-2017.
Acara ini dimulai pada jam 10.45 waktu Jerman dengan acara pembukaan, tilawatil Quran oleh Khanif Rifqi, prakata panitia lokal oleh Mudzakir dan sambutan PCIM Jerman Raya oleh Ridho Al-Hamdi. Adapun pembawa acara ini adalah Hamzah Hasyim.
Dalam sambutannya, Ridho mengatakan beberapa hal penting tetang keberadaan Muhammadiyah di Jerman Raya ini. Pertama, mensyiarkan ajaran Islam di Eropa di tengah image Islam sedang buruk di mata Barat.
“Kedua, kita melakukan rekruitmen warga dan simpatisan Indonesia yang berafiliasi ke Muhammadiyah serta orang lokal Jerman untuk bergabung dengan persyarikatan,” ujarnya dikutip muhammadiyah.or.id.
Dalam Musycab tersebut, terpilih Ketua PCIM Jerman Raya yaitu Ridho Al-Hamdi, mahasiswa doktor bidang ilmu politik di TU Dortmund yang berinisiatif untuk ‘menghidupkan’ kembali PCIM Jerman Raya.
Dalam acara itu terpilih juga sekretaris, bendahara, koordinator bidang sosial budaya dan seni, bidang kajian dan dakwah Islam, serta bidang IT dan publikasi.*