Hidayatullah.com–Universitas Al-Azhar As-Syarif di Kairo, Mesir, akan menyiapkan stan khusus untuk mengenalkan Baitul Maqdis mulai dari sejarah hingga tempat sucinya dalam acara Cairo International Book Fair. Rencananya, pameran buku internasional itu akan dibuka Sabtu (27/01/2018) besok.
Dalam konferensi pers, hari Kamis (25/01/2018), Al-Azhar menjelaskan bahwa sebagai bentuk realisasi rekomendasi “Muktamar Internasional untuk Membela Baitul Maqdis” bahwa tahun 2018 adalah tahun “Baitul Maqdis”, maka Al-Azhar akan membuka stan khusus untuk mengenalkan tentang Baitul Maqdis.
Baca: Syeikh Azhar Instruksikan Khutbah Jumat di Mesir Angkat Tema Baitul Maqdis
Ini merupakan kali kedua Al-Azhar membuka stan khusus dalam acara Cairo International Book Fair, yang tahun ini memasuki tahun ke-49.
Tujuan dari keikutsertaan ini adalah untuk berkomunikasi dengan semua kelompok masyarakat, mengenalkan kepada mereka tentang apa yang selama ini Al-Azhar lakukan untuk menyebarkan perdamaian, memerangi pemikiran radikal, menyebarkan nilai-nilai dalam bernegara, menjaga identitas dan budaya Mesir, serta mengenalkan Baitul Maqdis dan pembelaan terhadapnya.*