Hidayatullah.com— PW Persatuan Islam Provinsi Jawa Barat (Jabar) menolak rencana Gubernur Jabar Ridwan Kamil yang akan membuat patung Bung Karno yang bernilai miliaran rupiah. Patung yang digagas Kang Emil ini rencananya akan didirikan di kompleks GOR Saparua Bandung, dan diklaim patung Soekarno paling tinggi di Indonesia.
“Kami sangat menghormati Ir Soekarno sebagai proklamator dan Presiden RI pertama, beserta pahlawan-pahlawan lainnya yang telah banyak berjasa memerdekakan Indonesia. Penghormatan yang seharusnya dilakukan, bukan dengan cara membangun patung-patung beliau, akan tetapi dengan cara lain yang lebih baik dan bermanfaat,” demikian pernyataan resmi PW Persis Jabar yang ditandatangani Jabar KH Iman Setiawan Latief, SH (Ketua PW Persis Jabar) dan H. Yudha Al Farisi, SH., M.Pd (Sekretaris PW Persis Jabar).
Dalam surat bernomor 162/B.4-C.3/H.01/2023 itu Persis menyatakan perencanaan pembangunan ini tidak dilakukan dengan matang dan tidak melibatkan pihak-pihak yang terkait, termasuk masyarakat.
Karena itu pembangunan ini bukanlah proyek Pemprov dan tidak berhubungan dengan kepentingan rakyat Jawa Barat.
Menurut Persis, penggunaan lahan milik Pemrov Jabar harus dengan persetujuan dan didahului pembahasan di DPRD.
Persis juga menilai pembangunan patung Soekaro bukan menjadi kebanggaan, akan tetapi menjadi keprihatinan karena dibangun dengan dana besar dan tidak sangat mendesak. “Apalagi dibangun ketika masyarakat belum sepenuhnya pulih dari himpitan ekonomi,” demikian tulis pernyatan tersebut.
Lebih-lebih secara keagamaan, pembangunan patung tersebut sangat dikhawatirkan akan menumbuh kembangkan kultus individu, bahkan cenderung ke arah pemberhalaan. Apalagi bila kental dengan nuansa politis dan bagian dari transaksi politik, maka pembuatan patung Soekarno tersebut selayaknya tidak dilakukan.
Alasan lain penolakan pihak Persis kasus ini telah menyebabkan terjadinya pro- kontra yang meresahkan di masyarakat dan berdampak mengganggu konduvitas masyarakat J.
“Oleh karena itu, Kami merasa sangat keberatan terhadap Pembangunan Patung Ir. Soekarno di Jawa Barat. Dan kami meminta agar proyek tersebut dibatalkan serta tidak dilanjutkan.”
Sebelumnya, Ketua Yayasan Putra Nasional Indonesia Pamriadi mengatakan kepada media bahwa patung Presiden pertama Republik Indonesia Ir. Soekarno akan dibangun di GOR dan Taman Saparua, Bandung, Jawa Barat. Patung ini diklaim akan menjadi patung Bung Karno yang tertinggi di Indonesia.
“Insyaallah tahun ini Monumen Plaza Bung Karno di Bandung ini akan menjadi monumen tertinggi di Indonesia, mungkin tertinggi di dunia. Ini akan menjadi ikon baru di Jawa Barat,” kata Pamriadi.
Pamriadi mengatakan pembangunan patung ini dilakukan secara gotong royong, tanpa menggunakan uang negara atau daerah. “Patung Bung Karno setinggi 22,3 meter ini, insyaallah tidak dibiayai APBN dan APBD, tetapi mendapatkan donatur-donatur yang sangat cinta Bung Karno, terhadap perjuangan Bung Karno,” tambahnya.*