Hidayatullah.com– Pangeran Saud bin Mishal bin Abdulaziz, wakil gubernur Provinsi Makkah, menyambut kedatangan sekitar 400 jamaah haji yang tiba di bandara internasional di Jeddah Sabtu dini hari dari kota Surabaya, Indonesia, lapor Saudi Press Agency.
Jamaah haji yang diterbangkan dari Surabaya Jumat siang (7/6/2024) itu datang melalui “Makkah Route”, sebuah inisiatif yang diluncurkan pemerintah Arab Saudi enam tahun lalu guna memfasilitasi prosedur perjalanan bagi mereka yang akan menunaikan ibadah haji, lapor SPA Sabtu (8/6/2024).
Pangeran Saud memberikan hadiah kepada para jamaah ketika dia melakukan inspeksi pelayanan haji/umrah di King Abdulaziz International Airport di Jeddah.
Sebagai wakil ketua Komite Haji Pusat, Wakil Gubernur Provinsi Makkah itu juga melakukan inspeksi terhadap layanan yang diberikan kepada para “tamu Allah” oleh berbagai instansi publik dan swasta di bandara itu.
Pangeran Saud didampingi oleh Dirjen Paspor Letjen Sulaiman Al-Yahya; Presiden General Authority of Civil Aviation (GACA) Abdulaziz Al-Duailej, Wakil Menteri Haji dan Umrah Abdel Fattah Mashat, pimpinan bandara internasional Jeddah Raed Al-Mudahim, serta para pejabat lain.
Pangeran Saud juga memeriksa area prosedur keamanan bagi para penumpang dan 143 platform paspor, area pabean yang dilengkapi 13 alat inspeksi, serta berbagai lokasi lain di lingkungan bandara.
Wakil Gubernur Provinsi Makkah itu juga meninjau fasilitas kesehatan untuk jamaah haji/umrah, area penerimaan bagasi yang memiliki luas 35.000 meter persegi berikut 24 jalur untuk memasukkan bagasi ke atas pesawat.
Wakil Gubernur Provinsi Makkah itu kemudian memeriksa area pemeriksaan untuk “jamaah tanpa tas/bagasi”, berbagai area umum seperti ruang tunggu, serta lokasi badan-badan pemerintah yang beroperasi di bandara itu.*