Hidayatullah.com–Badan intelijen militer Pakistan menangkap lima informan dari Pakistan yang membantu CIA sebelum serangan yang menewaskan Usamah bin Ladin, The New York Times melaporkan pada hari Rabu (15/6).
Penangkapan lima pria itu, termasuk seorang mayor Angkatan Darat Pakistan yang bertindak mencatat plat mobil yang menuju ke pemukiman bin Ladin, muncul di tengah hubungan yang tegang antara Washington dan Islamabad, setelah serangan pasukan khusus AL Amerika Serikat (Navy Seal) awal bulan lalu.
Direktorat pada agen Inter-Services Intelligence (ISI) tidak memberikan komentar atas laporan tersebut.
Direktur Central Intelligence Agency (CIA) Leon Panetta, menyebut nasib informan CIA selama pembicaraan dengan militer Pakistan dan pejabat intelijen di Pakistan pekan lalu, kata para pejabat AS kepada Times.
Pada briefing tertutup pekan lalu, Wakil Direktur CIA menggambarkan kerjasama antiterorisme Pakistan dengan Amerika Serikat berada di peringkat tiga dari 10, kata para pejabat kepada surat kabar itu.
Ketegangan antara kedua negara datang setelah Presiden AS Barack Obama berusaha untuk mengakhiri perang di tetangga Pakistan, yakni Afghanistan.*
Keterangan foto: Direktur CIA Leon Panetta.