Hidayatullah.com—Kejaksaan Mesir, Selasa (18/9/2012), mengeluarkan surat penangkapan atas tujuh orang Kristen Koptik Mesir dan seorang pendeta yang tinggal di Florida, Amerika Serikat, dan menuntut mereka dengan dakwaan terkait dengan sebuah film anti Islam yang menyulut unjukrasa besar di negara-negara Muslim.
Saudi Gazette (19/9/2012) melaporkan, kantor kejaksaan dalam pernyataannya menyatakan bahwa terdakwa, termasuk tersangka produser film, dituntut dengan tuduhan membahayakan persatuan nasional, menghina dan secara terang-terangan menyerang Islam,serta menyebarkan informasi palsu.
Kejaksaan mengatakan, terdakwa terancam hukuman mati, jika terbukti bersalah.
Salah satu terdakwa adalah Nakoula Basseley Nakola, seorang Kristen Koptik Mesir yang tinggal di Southern California, Amerika Serikat, yang diyakini berada dibalik pembuatan film “Innocence of Muslims”. Seorang lainnya pendeta asal Florida, Terry Jones, yang mengaku dihubungi oleh pembuat film untuk mempromosikannya.
Tuntutan itu terdengar seperti bersifat simbolik, sebab ketujuh orang pria dan seorang wanita yang menjadi terdakwa diyakini berada di luar Mesir dan tidak akan datang ke negara itu untuk menghadap pengadilan.*