Hidayatullah.com–Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur Mutawakil Alala mengungkapkan, para ulama NU sudah sepakat memberikan dukungan pada capres JK-Wiranto.
“Keputusan itu dibuat dalam sebuah pertemuan para ulama dan kiai sepuh NU,” ujar Mutawakil Alala ketika ditemui di Pondok Pesantren Tebuireng Jombang, Jawa Timur, Rabu (1/7) petang.
Kesepakatan memberi dukungan pada kandidat presiden Jusuf Kalla paling tidak didorong dua alasan, antara lain Jusuf Kalla masih aktif sebagai Mustasyar Pengurus Wilayah NU Sulawesi Selatan, dan ia merupakan satu-satunya kader NU yang maju dalam pilpres mendatang.
“Jadi ulama/masyayich ponpes dan tokoh NU Jatim sepakat memilih JK-Wiranto. Dan menyerukan pada seluruh umat Islam di Jawa Timur, khususnya warga NU, agar bersatu mengikuti langkah ulama demi keutuhan NU dan keselamatan akidah Islam aswaja,” ujarnya.
Menurut Mutawakil, sejumlah kiai yang hadir dalam pertemuan tersebut di antaranya KH Muchid Muzadi (Jember), KH Zainuddin Jasuli (Ploso, Kediri), KH Abdullah Faqih (Tuban), KH Fawaid As’ad (Sidoardjo, Situbondo), KH Achmad Subadar (Pasuruan), KH Hisyam Syafaat (Banyuwangi), KH Ubaidillah Faqih (Langitan), dan KH Khotib Umar (Jember).
Namun Mutawakil juga mengingatkan, perbedaan pendapat dan pilihan politik tidak boleh memutuskan tali silaturahim di antara pimpinan. Dan pilihan yang dilakukan harus didasarkan pada tujuan kemaslahatan umat, dan mesti dipertanggungjawabkan, baik di dunia maupun kelak di hadapan Allah SWT. Karenanya, pimpinan yang wajib dipilih adalah pimpinan yang mempunyai kesamaan ideologis, yaitu Islam aswaja dan kader NU. [kcm/hidayatullah.com]