Hidayatullah.com– Majelis Ulama Indonesia (MUI) berharap umat Islam khususnya Indonesia tidak abai alias terus memperhatikan dan mempedulikan persoalan Palestina.
Meskipun, kata Wasekjen MUI bidang Luar Negeri, Ustadz Zaitun Rasmin, kondisi di dalam negeri sendiri sedang banyak permasalahan dan urusan keumatan yang dihadapi.
“Inilah memang kondisi kita, ya kita ingin sesuatu yang ideal dalam perjuangan ini. Tetapi sering ada kendala-kendala dengan masalah yang kita hadapi,” ujarnya kepada hidayatullah.com usai menerima kunjungan Ikatan Ulama Diaspora Palestina di kantor MUI, Jakarta, Jumat (23/03/2018).
Zaitun mengatakan, MUI akan tetap mengikuti perkembangan dan konsen terhadap isu Palestina.
“Mudah-mudahan ke depan ada pernyataan lagi dari MUI, dan upaya-upaya menanggapi hal tersebut,” ungkapnya.
“Harapannya juga, walaupun urusan dalam negeri ramai, persoalan Palestina tidak dilupakan insya Allah. Cuma memang begitulah, kita harus berjuang lebih kuat lagi karena begitu besar beban perjuangan dan masalah yang dihadapi,” pungkasnya menambahi.
Sebelumnya, sebagaimana diketahui, Amerika Serikat akan memindahkan Kedutaan Besarnya ke Yerusalem pada 15 Mei 2018 mendatang, bertepatan dengan 70 tahun deklarasi “negara” penjajah Israel.*