Hidayatullah.com—Presiden Barack Obama hari Jumat (28/8/2015) mengatakan bahwa pemerintah Amerika Serikat dan Israel telah berdiskusi selama berbulan-bulan tentang kerja sama keamanan.
“Kami sekarang ini telah melakukan diskusi dengan pemerintah Israel selama berbulan-bulan tentang pentingnya kita kembali ke jalan yang benar dalam memperkuat kerja sama keamanan,” kata Obama dalam kesempatan webcast dengan organisasi-organisasi Yahudi Amerika tentang kesepakatan nuklir dengan Iran.
Obama mengatakan bahwa kerja sama itu bisa dalam bentuk program rudal pertahanan generasi selanjutnya, peningkatan intelijen dan “bagaimana melakukan kontraaksi terhadap proksi-proksi Iran”, lapor Reuters.*