Hidayatullah.com—Polisi Nigeria meluncurkan stasiun radio dengan harapan dapat memperbaiki hubungan dengan masyarakat umum.
Kepala Kepolisian Nigeri Mohammed Adamu informasi berkaitan dengan kegiatan tugas kepolisian akan disiarkan, dan dia berharap layanan baru itu akan menjangkau masyarakat dengan lebih baik, lansir BBC Kamis (1/4/2021).
Stasiun radio itu diluncurkan beberapa bulan setelah para pemuda Nigeria melakukan unjuk rasa meluas menentang kebrutalan polisi dan pembunuhan ekstrayudisial.
Aksi-aksi unjuk rasa itu, yang dikenal dengan tagar #EndSARS merujuk pada unit kepolisian yang paling mereka benci, kemudian meluas ke tuntutan lebih besar yaitu reformasi di lembaga kepolisian.
Penyelidikan terhadap kasus-kasus kebrutalan dan pembunuhan oleh anggota kepolisian juga dilakukan, tetapi masyarakat pesimis upaya itu akan menghentikan sikap arogan polisi.*