Hidayatullah.com– Bekas memteri Kehakiman China Fu Zhenghua, yang gencar memimpin kampanye anti-korupsi, dijebloskan ke dalam penjara karena menerima suap.
Pada bulan Juli, Fu mengaku bersalah dalam dakwaan menerima 117 juta yuan (sekitar $14,7 juta) dalam bentuk hadiah dan uang untuk keuntungan pribadinya.
Hari Kamis (22/9/2022), pengadilan di Changchun menjatuhkan hukuman mati yang dapat diubah ke hukuman penjara seumur hidup setelah dua tahun, lansir BBC.
Vonis berat hakim itu diberikan menjelang kongres penting Partai Komunis bulan depan.
Setiap lima tahun sekali, partai penguasa di China itu menggelar rapat untuk menentukan pemimpinnya. Dalam pertemuan tahun ini, partai diperkirakan akan memastikan Xi Jinping tetap menjadi bos mereka untuk periode ketiga.
Pemenjaraan Fu pada hari Kamis itu menyusul vonis hukuman terhadap tiga mantan kepala polisi provinsi lain pekan ini. Mereka berempat tidak hanya dituduh melakukan korupsi tetapi juga tidak setia kepada Xi.
Mereka semua diduga menjadi bagian dari lingkaran politik yang dipimpin oleh mantan tokoh keamanan lainnya, Sun Lijun. Sun – yang saat ini sedang menunggu vonis hukumannya – dikatakan membentuk faksi politiknya sendiri dengan membantu mengangkat jabatan sejumlah orang di lingkungan aparat keamanan.*