Hidayatullah.com– Wakil Presiden RI KH Ma’ruf Amin membuka Kongres Umat Islam Indonesia (KUII) ke-7 pada Rabu (26/02/2020) malam di Hotel Novotel, Kota Pangkal Pinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Dalam pembukaan KUII VII ini, pantauan hidayatullah.com, hadir juga Menteri Kesehatan, Menteri Pemuda dan Olahraga, serta para alim ulama dari berbagai perwakilan provinsi dan daerah. Kongres digelar mulai Rabu hingga Sabtu (29/02/2020).
Terlihat peserta yang turut hadir pada acara pembukaan KUII ini tidak kurang dari 800 peserta.
Dalam sambutannya, Wapres Kiai Ma’ruf Amin berharap supaya KUII VII dapat mengembalikan kejayaan umat Islam sebagai umat yang terbaik lewat program-program yang jelas.
Kegiatan pembukaan KUII VII ini dirangkai dengan pembacaan ayat Al-Quran, penampilan tarian seni Sanggar Lawang Budaya, berbagai sambutan, dan pemukulan beduk sebagai pertanda peresmian KUII VII.
Sementara Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berterima kasih atas kepercayaan Majelis Ulama Indonesia (MUI) selaku penyelenggara untuk memfasilitasi pelaksanaan KUII VII.
Pada sambutannya, Gubernur Provinsi Kepulauan Babel Erzaldi Rosman Djohan menyampaikan pentingnya peran ulama yang mencerminkan agama Islam.
“Ulama dan umara (penguasa) mempunyai tugas dan tanggung jawab di hadapan Allah Subhanahu Wata’ala, karena ilmu dan kekuasaan merupakan amanah Allah.
Ilmu harus digunakan dengan ikhlas dan jujur, kekuasaan harus dijalankan dengan benar adil untuk membawa kemaslahatan bagi seluruh umat,” katanya.
Kongres Umat Islam Indonesia (KUII) ke-7 diselenggarakan pada 26-29 Februari 2020 di Bangka Belitung. Acara yang digagas Majelis Ulama Indonesia (MUI) ini dihadiri tidak kurang 800 peserta. Terdiri dari pengurus MUI Pusat hingga daerah, ormas-ormas Islam, perguruan tinggi, pondok pesantren, dan pemangku kebijakan lainnya.* Azim Arrasyid
Laporan ini terlaksana atas kerjasama Dompet Dakwah Media