Hidayatullah.com– Dalam silaturahim Jajaran Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP) PKS Partai Keadilan Sejahtera dengan Imam Besar Front Pembela Islam Habib Rizieq Shihab, semalam, PKS menyatakan satu napas dengan HRS terkait revolusi akhlak. Sebab hal itu menjadikan Indonesia ke depan lebih baik.
“Terkait semangat beliau dengan revolusi akhlak saya kira ini semangat untuk memperbaiki Indonesia lebih baik. Apa yang diinginkan mudah-mudahan memperbaiki bangsa ini. Dengan generasi yang memiliki akhlak terpuji, akan ada optimisme dan mewarnai kehidupan ke depan. Barangkali ini memulai dengan revolusi akhlak,” ujar Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Rabu malam (11/11/2020).
“PKS sangat mendukung kalau kaitan-kaitan dengan hal seperti ini,” tambahnya menegaskan.
Silaturahim tersebut berlangsung di kediaman Habib Rizieq, markas FPI, Petamburan, Jakarta, Rabu (11/11/2020) malam. Selain presiden PKS, hadir langsung memimpin jajaran Pimpinan PKS adalah Ketua Majelis Syura PKS Habib Salim Segaf Al Jufri, Wakil Ketua Majelis Syura PKS Ahmad Heryawan, Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsy, dan Bendahara Umum Mahfudz Abdurrahman.
Pada pertemuan ini, Ahmad Syaikhu menyebutkan Indonesia ke depan akan lebih baik lagi dengan melakukan revolusi akhlak. “Insya Allah ke depan Indonesia, seperti Habib Rizieq, akan mengedepankan revolusi akhlak agar ke depan Indonesia lebih baik lagi,” kata pria yang akrab disapa Asyik ini.
Asyik pun mengungkap pesan Habib Rizieq kepada PKS agar terus istiqamah dalam perjuangan bersama umat. “InsyaAllah mudah-mudahan PKS tetap istiqamah bersama-sama dengan umat,” ungkap Asyik.
Habib Rizieq dan sejumlah pengurus FPI menyambut hangat kehadiran jajaran PKS. “Saya mengapresiasi kehadiran Partai Keadilan Sejahtera yang menyediakan diri bersilaturahim. Jazakumullah ahsanal jaza’. Mudah-mudahan silaturahim ini akan memperkuat persaudaraan diantara kita dan bisa membangun kerja sama,” ujarnya dirilis PKS.*