Hidayatullah.com — Mendapati dirinya dilaporkan ke Bareskrim Polri atas tuduhan rasis, Natalius Pigai menjelaskan bahwa istilah yang ditulisnya tidak merujuk pada suku. Menurut Pigai tidak ada yang salah dengan cuitannya di Twitter soal menyinggung Presiden Jokowi dan Gubernur Jateng, Ganjar sebagai orang Jawa Tengah.
“Mana rasis? Rasis itu suku. Jawa Tengah itu nama provinsi, wilayah administratif, bukan suku. Yang tinggal di Provinsi Jawa Tengah itu hampir semua suku, termasuk Papua, Bali, Sumatera, sehingga tidak bisa dikatakan suku,” ujar Pigai dalam sebuah acara di sebuah TV swasta, seperti dikutip Hidayatullah.com, Rabu (06/10/2021).
Ancam Laporkan Luhut, Risma hingga AM Hendropriyono
Tudingan ujaran rasis yang dilayangkan Ketua Umum Baranusa Adi Kurniawan terhadap Natalius Pigai, mendapat respon dari yang bersangkutan. Pigai dalam hal ini tak segan untuk kemudian melaporkan beberapa orang penting di Indonesia.
Pigai menyebut, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Sosial Tri Rismaharini, mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal (Purn) AM Hendropriyono, hingga Gubernur DI Yogyakarta Sri Sultan Hamengkubuwono X.
Pigai menegaskan bahwa ia memiliki bukti kuat jika mereka melakukan tindakan rasisme terhadap rakyat Papua melalui berbagai media. “Saya akan melaporkan sebagai pelaku rasis kepada rakyat Papua dengan bukti otentik kepada polisi,” ungkap Pigai.
“Tinggal kami rakyat Papua dan rakyat Indonesia serta dunia akan menyaksikan polisi bertindak adil atau tidak.” imbuhnya.*