Hidayatullah.com– Direktur Yayasan Kita dan Buah Hati, Elly Risman, Psi mengatakan bahwa anak merupakan anugerah dan amanah Allah Subhanahu Wa Ta’ala, maka sudah seharusnya orangtua merasa bangga mendapat kesempatan untuk mengasuh dan memperlakukan anak sebaik mungkin.
“Muliakanlah anakmu dan ajarkanlah akhlak yang baik,” kata Elly berpesan di hadapan sekitar 250 peserta seminar parenting yang bertema “Disiplin dengan Kasih Sayang” di Resto Wulan Sari Bekasi, Kamis (10/09/2015).
Elly mengatakan bahwa di saat perkembangan otak seorang anak belum sempurna, maka anak membutuhkan bimbingan dan latihan dengan cinta dan logika untuk mengajarkan mereka tentang saling menghormati dan menghargai sesama.
“Ketika itu, egosentris dan berfikir anak berbeda dengan kita,” ujarnya.
Lebih lanjut, Elly menjelaskan fungsi disiplin, di antaranya yaitu pertama, memberitahukan kepada anak hal apa yang orang tua ingin dilakukan anak dan mengapa orangtua menginginkannya. Kedua, memberitahukan kepada anak hal yang orangtua tidak ingin dilakukan anak, dan mengapa itu tidak boleh.
“Kedua fungsi itu untuk membentuk kebiasaan,” kata Elly.
Sementara, pendekatan disiplin dengan kasih sayang (DKS), kata Elly, bisa digunakan orangtua dalam mengambil keputusan bagaimana mencegah atau merespon terhadap kenakalan anak (tingkah laku yang tidak patut), mempertimbangkan perasaan di balik perilaku untuk membantu anak sadar diri dan menggunakan pikirannya, baru mengambil tindakan yang menguatkan harga diri dan tanggung jawab.
“Serta juga menekankan pada proses belajar sehingga mencapai makna sebenarnya dari kata disiplin itu sendiri,” tandasnya.*