Hidayatullah.com—Paus Fransiskus telah mengumumkan bahwa Bunda Teresa akan disahkan menjadi “orang suci” oleh Gereja Katolik Roma pada bulan September mendatang, lapor Euronews hari Selasa (15/3/2016).
Vatikan telah memberikan lampu hijau untuk penyucian wanita tua penerima Nobel Perdamaian tahun 1979 itu, yang meninggal dunia pada tahun 1997. Upacara pengesahannya sebagai orang suci (kudus) dari kalangan Katolik Roma akan digelar di Vatikan.
Untuk bisa dikuduskan menurut ajaran Katolik, seseorang harus memiliki sedikitnya dua “keajaiban”, biasanya menyembuhkan penyakit. Baca selengkapnya: Paus Fransiskus Akui “Kekuatan Gaib” Kedua Bunda Teresa*