Hidayatullah.com—Perdana Menteri Shinzo Abe hari Senin (26/12/2016) mengatakan dia ingin menyampaikan pesan kepada dunia saat kunjungan ke Pearl Harbor bahwa Jepang tidak akan pernah mengulangi bencana perang seperti yang ditimbulkannya di masa lampau.
“Aliansi antara Jepang dan Amerika Serikat disatukan dengan harapan dalam menangani beragam masalah di dunia,” kata Abe saat berpidato di hadapan kelompok lobi bisnis Jepang Keidanren.
“Saya berharap kunjungan ini menjadi sejarah di mana pemimpin Jepang dan Amerika Serikat bersama-sama mengunjungi Pearl Harbor guna menunjukkan sebuah rekonsiliasi,” kata Perdana Menteri Jepang itu seperti dikutip Reuters.
Kunjungan Abe ke Pearl Harbor bersama Presiden AS Barack Obama pada Selasa 27 Desember 2016 dilakukan 75 tahun setelah serangan Jepang menyeret Amerika Serikat ke kancah Perang Dunia II.*