Hidayatullah.com–Menteri Urusan Agama Malaysia Datuk Seri Dr Zulkifli Mohamad Al-Bakri akan mengunjungi Arab Saudi awal tahun depan guna mendapatkan informasi detil tentang status jamaah haji Malaysia untuk musim haji yang akan datang.
Dia mengatakan kunjungan itu perlu dilakukan untuk mendapatkan penjelasan terperinci soal implementasi di masa suasana normal baru menyusul pandemi coronavirus yang membawa dampak perubahan di seluruh dunia.
“… Kami juga akan berusaha mendapatkan informasi resmi mungkin di bulan Januari atau lebih awal dengan mengunjungi Arab Saudi,” kata Menteri Urusan Agama dalam konferensi pers usai meresmikan Jom Infaq Portal di Universiti Sains Islam Malaysia (Usim) Jumat (2/10/2020), seperti dikutip Bernama.
Pada 23 September, media melaporkan bahwa pemerintah Saudi memutuskan untuk memperbolehkan jamaah asing melakukan umrah mulai 1 November dengan kenaikan kapasitas hingga 20.000 orang perhari.*