Hidayatullah.com–Sebanyak 15 jamaah masjid di Taman Mahsuri, Jitra, Malaysia, yang positif Covid-19 meninggal dalam waktu dua minggu. Ketua Komite Kesehatan Negara dan Pemerintah Daerah, Dr. Mohd. Hayati Othman mengaku mendapat informasi soal itu dari Dinas Kesehatan Negeri (JKN) Kedah.
“Covid-19 terdeteksi menjangkiti jamaah masjid sejak Mei lalu hingga merebaknya klaster Dah Mahsuri yang berujung pada pemberlakuan Perintah Pengetatan Gerakan (PKPD) sejak 18 Mei. Dalam dua minggu terakhir, diketahui bahwa 15 orang telah meninggal,” katanya.
Baru-baru ini, sebuah video memperlihatkan wajah jamaah masjid yang meninggal di media sosial. Video berdurasi 32 kali itu menggugah perasaan banyak pihak yang bersimpati.
Lebih lanjut Mohd. Hayati mengatakan, situasi tersebut jelas menunjukkan betapa Covid-19 begitu berbahaya sehingga bisa merenggut banyak nyawa dalam waktu singkat. “Semoga pandemi ini cepat berlalu. Kami juga berharap masyarakat dapat terus melakukan pendaftaran vaksinasi untuk membentuk kekebalan kelompok,” ujarnya.*