Hidayatullah.com– Arab Saudi mengumumkannya anggaran $400 juta untuk program pembangunan di Yaman, yang akan diimplementasikan oleh Saudi Development and Reconstruction Program for Yemen, lapor Alarabiya Kamis (30/6/2022).
Pengumuman itu disampaikan saat pertemuan antara Deputi Menteri Pertahanan Arab Saudi Pangeran Khalid Bin Salman dan Ketua Yemen’s Presidential Leadership Council Rashad al-Alimi di Saudi.
Proyek pembangunan yang bertujuan membantu Yaman memulihkan kondisi politik, ekonomi dan sosialnya akan dilakukan dalam berbagai bidang seperti energi, transportasi, pendidikan, air bersih dan kesehatan.
Saudi juga menawarkan paket $200 juta untuk penyediaan produk-produk minyak untuk menghidupkan dua pembangkit listrik dan memenuhi kebutuhan rakyat Yaman.
Dalam pertemuan itu, Pangeran Khalid dan Alimi juga mendiskusikan perkembangan Yaman belakang ini, serta usaha Presidential Leadership Council untuk mempersatukan komponen-komponen rakyat Yaman guna menemukan solusi politik komprehensif di negara yang sedang dilanda perang saudara itu yang menurut Perserikatan Bangsa-Bangsa telah merenggut lebih dari 150.000 orang dan menyebabkan jutaan orang lain kehilangan tempat tinggal.*