Hidayatullah.com–Seorang mahasiswa Indonesia yang bernama Muhammad Jafari bin Rustam asal Kota Solo berhasil meraih peringkat 6 terbaik dalam perlombaan ilmiah bertema ‘Multaqo’ Hiwar Fikrit Tullabi” (Dialog Intelektual Forum Mahasiswa) yang diikuti oleh seluruh mahasiswa Universitas Majma’ah.
Dalam karya ilmiah berjudul “Adhdhoruriyyatul Khoms Wa Ahammiyatuha Fisy Syariah menjadi juara saat dipresentasikan di depan audien pada acara seminar mahasiswa di aula utama Universitas Majma’ah pada hari Ahad 26 April 2017.
Acara ilmiah ini diadakan di seluruh unit kampus utama maupun cabang yang berada di empat kota; Zulfi, Khauthah Sudair, Rumah, dan Ghat.
Muhammad Ja’fari Rustam merupakan satu-satunya mahasiswa asing yang ikut serta dalam lomba tersebut dan mendapatkan kesempatan untuk mempresentasikan hasil karya ilmiahnya.
“Kami ucapkan selamat kepada saudara Muhammad Jafari atas keikutsertaan nya dalam lomba sehingga bisa membawa nama baik bangsa Indonesia dikancah internasional dan semoga keterampilan nya dalam bidang pendidikan dapat bermanfaat bagi agama, nusa dan bangsa,” pernyataan PPI Majma’ah.*/kiriman Imam Khairul Anas (Madinah)