Hidayatullah.com–Presiden Mesir Husni Mubarak, Kamis (12/8), bertemu dengan Presiden Otoritas Palestina Mahmud Abbas dan Raja Yordania Abdullah II, guna membahas perundingan langsung antara Palestina-Israel. Demikian dilansir Islammemo.cc (12/8).
Selain itu, seperti yang dikutip BBC, masalah rekonsiliasi Palestina juga dibicarakan dalam pertemuan tersebut.
Sedangkan utusan Amerika Serikat untuk Timur Tengah, George Mitchell, juga mengadakan pertemuan dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, setelah sebelumnya bertemu dengan Mahmud Abbas. Pertemuan tersebut merupakan salah satu upaya untuk memulai perundingan langsung antara kedua belah pihak.
Mitchell mengatakan, ia melanjutkan upayanya untuk menjajaki perundingan langsung tersebut, akan tapi hingga kini masih belum mendekati kesepakatan.
Senada dengan pernyataan Mitchell, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Hillary Clinton juga mengatakan bahwa Washington akan terus bekerja sama dengan kedua belah pihak untuk mencapai kesepakatan mengenai pembicaraan langsung agar dapat dilaksanakan secepat mungkin.
Sementara itu, Saeb Erekat, ketua perundingan Palestina mengatakan bahwa kunci untuk mencapai kesepakatan tersebut ada di tangan Netanyahu. [sdz/ismm/Hidayatullah.com]