Hidayatullah.com–Para aktifis Saudi pada hari Kamis kemarin mengumumkan bahwa 7 Mei mendatang mereka akan merayakan “hari Liberal” di Saudi. Mereka juga menegaskan bahwa langkah ini bakal menimbulkan pertentangan dengan para tokoh Islam, demikian lansir Watan (3/5/2012).
Mengutip dari AFP, Sa’ad As Syamri salah satu aktivis liberal Saudi menyatakan,”Sesungguhnya kelompok liberal perlu melakukan gerakan pencerahan yang mencakup pemahaman terhadap nash…”
Sedangkan Anwar Ar Rasyid selaku sekjen Forum Teluk untuk Lembaga Swadaya Masyarakat mengatakan,”Langkah ini seperti batu yang dilempar di air berombak di seluruh wilayah teluk dan perayaan hari liberal akan sukses”.