Hidayatullah.com—Pihak berwenang Mesir telah membebaskan anak-anak sekolah pro-Mursy yang ditangkap sehari sebelumnya karena melakukan demonstrasi di sekolah mereka, kata sumber keamanan kepada Ahram Online Selasa (1/10/2013).
Tujuh pelajar pro-Mursy ditahan aparat hari Senin (30/9/2013) setelah mereka menyelenggarakan protes di sebuah sekolah di timur Kairo dan menolak mengikuti pelajaran. Para pelajar itu berusia 12-14 tahun.
Sejak awal tahun ajaran baru yang dimulai pekan lalu, gelombang protes oleh para pendukung mantan presiden Muhammad Mursy memasuki area lembaga pendidikan. Di berbagai universitas bentrokan mengakibatkan puluhan mahasiswa terluka dan melibatkan senjata api serta bom molotov.*