Hidayatullah.com–Dewan kota cabang Shawkiyyah di Makkah telah menyita dan memusnahkan sekitar lima ton air Zamzam yang dijajakan di sepanjang jalan bebas hambatan Jeddah-Makkah, Saudi Press Agency (SPA) melaporkan pada Ahad.
Ketua dewan kota, Mamdouh Iraqi mengatakan bahwa sejumlah air Zamzam disita di pusat penahanan mobil Al-Zaidi dekat pos pemeriksaan Al-Shumaisy.
Iraqi mengatakan sejumlah penjual ilegal telah ditahan dan diserahkan pada kepolisian untuk tindakan yang lebih lanjut.
Iraqi memperingatkan bahwa meminum air yang tidak higienis dapat membahayakan nyawa penduduk dan ekspatriat serta meminta seluruh masyarakat untuk segera melaporkan siapapun yang menjual air Zamzam di sepanjang jalan ke Jeddah dan dimanapun.
“Menjual air Zamzam di sepanjang jalan sangatlah dilarang,” katanya Senin, (27/06/2016) dikutip Saudi Gazette sembari berjanji akan terus menempatkan tim inspeksi untuk mencegah menyebarnya fenomena seperti ini.*/Nashirul Haq AR