Hidayatullah.com– Pihak berwenang Mozambique mengumumkan penangkapan sejumlah anggota kelompok bersenjata Muslim dan melaporkan bahwa sejumlah militan Muslim tewas saat baku tembak dengan aparat dan ada juga yang dimangsa singa dan buaya.
Dilansir BBC Kamis (29/9/2022), pasukan keamanan Mozambique mengatakan telah menangkap empat “jihadis” yang terlibat dalam perekrutan dan radikalisasi masyarakat dan mengumumkan kematian 16 lainnya.
Komandan Kepolisian Bernardino Rafael mengatakan mereka yang tewas sebagian akibat luka baku tembak dengan aparat, sementara sebagian lain tewas akibat disergap binatang buas utamanya singa dan buaya.
Hal itu diungkapkan Rafael hari Rabu saat berbicara dengan warga distrik Quissanga di Provinsi Cabo Delgado dalam sebuah pertemuan.
“Mereka sekarat karena luka tembak… Banyak dari mereka [terluka] oleh senjata kami. Namun, bahkan hewan juga berkontribusi pada kematian para pemberontak Muslim.”
Dia mengatakan masyarakat menguburkan sebagian militan yang tewas itu, dengan pengawasan aparat.*