Hidayatullah.com — Setelah sembilan tahun, Taliban Afghanistan mengungkapkan lokasi makam pendiri mereka Mullah Omar, lansir Anadolu (07/11/2022).
Untuk pertama kalinya, para pemimpin tertinggi Taliban secara terbuka mengunjungi makam pendiri mereka di distrik Suri di provinsi Zabul pada Ahad (06/11/2022).
Kelompok perlawanan Taliban kembali menguasai Afghanistan sejak tahun lalu pada 15 ketika para pejabat pemerintah Kabul dukungan AS melarikan diri dan pasukan asing mundur.
“Makam mendiang Amirul Mukminin Mullah Muhammad Omar Mujahid terungkap dalam upacara tersebut. Perdana menteri dan anggota Kabinet pergi ke tempat suci Amirul Mukminin di daerah Umarzo di distrik Suri Zabul,” kata juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid di Twitter.
Dia juga memposting video dan foto di mana para pemimpin, termasuk penjabat Perdana Menteri Mullah Mohammad Hassan Akhund, penjabat Wakil Perdana Menteri Mullah Baradar, penjabat Menteri Pertahanan Mohammad Yaqub Mujahid, dan penjabat Menteri Dalam Negeri Sirajuddin Haqqani, menghadiri upacara tersebut.
Lahir di Kandahar, Mullah Omar mendirikan kelompok Taliban pada 1994 dan menjabat sebagai pemimpinnya hingga kematiannya.
Para pemimpin Taliban juga menggelar doa dan pembacaan ayat suci Alquran saat mengunjungi makam pemimpin mereka yang wafat pada tahun 2013.
“Ketika dia keluar dari Kandahar (setelah AS menginvasi Afghanistan pada 2001), dia datang ke provinsi Zabul dan berada di distrik Suri. Namun, dia pergi ke distrik Shinkay selama 20 hingga 25 hari dan kemudian kembali ke distrik Suri dan berada di sini sampai kematiannya,” putra Omar dan penjabat Menteri Pertahanan Muhammad Yaqoob Mujahid mengatakan pada upacara di provinsi Zabul.