Hidayatullah.com–Presiden Turki, Recep Tayyip Erdoğan Ikut serta pada peresmian masjid yang jadi pusat kebudayaan Islam pertama di wilayah Maryland-Amerika dengan pendanaan 100% dari Turki, demikian dilansir turkpress.co, Sabtu (02/04/2016) edisi bahasa Arab.
Erdogan, meresmikan Masjid Agung di Maryland, Amerika Serikat tersebut dengan dana sekitar USD100 juta (Rp1,3 triliun).
Bangunan ini merupakan bagian dari Kompleks Diyanet Islamic Cultural Center of America dimana terdapat ruang auditorium dan perumahan tradisional Turki serta Masjid Agung yang sangat megah.
Khusus untuk Masjid, dibangun diatas lahan seluas 1.879 M persegi dan dengan model arsitektir khas Imperium Islam Otoman Abad 16 dengan dua menara kembar dan mampu menampung 3000 orang untuk solat berjamaah secara serentak.
Sedangkan gedung pusat budaya yang terdapat di dalam komplek ini dibangun dengan model khas arsitektur Imperium Islam Seljuq Abad ke 11, yang terdiri dari ruang perpustakaan, ruang konferensi, ruang-ruang pameran, ruang-ruang pertemuan dan ruang khusus untuk penyambutan para tamu.
Pembangunan masjid itu didanai Pemerintah Turki. Erdogan kesal lantaran warga Muslim di AS menjadi korban Islamophobia.
”Masih ada orang yang berjalan di sekitar menyebut Muslim teroris,” kata Erdogan.
Sebebelumnya, Erdogan mengajak para pemimpin Yahudi untuk berdiri melawan islamofobia, anti-semitisme dan xenophobia.*/Kivlein Muhammad