Hidayatullah.com– Serdadu penjajah zionis ‘Israel’ dalam jumlah besar menyerang jama’ah shalat tarawih di Masjidil Aqsha, Jum’at (7/5/2021) malam. Saat jama’ah melaksanakan shalat tarawih, gerombolan serdadu zionis menyerbu Masjidil Aqsha dan menghujani jama’ah dengan bom suara, gas air mata, dan peluru karet.
Palestine Information Network (PIN) melaporkan, hingga pukul 23.02 waktu Baitul Maqdis, lebih dari 50 jama’ah terluka, termasuk anak-anak. Serangan ini terjadi pada malam ke-26 Ramadhan di Baitul Maqdis.
Shalat tarawih terus dipimpin di tengah kekacauan. Puing-puing berserakan di area yang diserang.
Paramedis terlihat bergegas membantu jama’ah yang terluka.Gerombolan serdadu zionis juga menerobos ruang kontrol suara di Masjidil Aqsha.
Mereka memutus kabel pengeras suara sehingga pengumuman dari Masjid Qibly tidak mencapai bagian lain dari kompleks Masjidil Aqsha. Selain menyerang Masjidil Aqsha, situasi di Kota Tua Baitul Maqdis dan Syaikh Jarrah juga bergejolak.
Serdadu zionis membatasi akses masuk penduduk ke Kota Tua. (Sahabat Al Aqsha)