Siapa sangka sajian roti Bolo Bulu yang diproduksi pesantren Al Ikhlas Singosari, Kabupaten Malang ini sebagai ikatan penguat program wakaf penanaman pisang Cavendish.
Demikian penegasan Muhammad Ali Zubair, Mudir Al Ikhlas Singosari, pada Rabu 18 Januari 2023 ketika menerima kunjungan Roumah Wakaf, lembaga wakaf di bawah naungan Ponpes Hidayatullah Surabaya.
Menurutnya, program semacam itu merupakan bagian dari kemandirian pondok pesantren yang harus segera diwujudkan.
“Sebab, kemandirian ini akan bisa tetap menjaga Ponpes menjadi institusi yang aman dari berbagai ‘kepentingan’,” ujar Ali Zubair.
Kehadiran Roumah Wakaf di pesantren ini untuk menawarkan sinergi program pengelolaan tanah Al Ikhlas untuk perkebunan Pisang Cavendish.
“Bahan roti Bolo Bolu adalah pisang. Dan bila pisangnya dari program wakaf berjenis Cavendish justru akan meningkatkan brand,” jelas Muhtar, direktur Roumah Wakaf.
Karena pisang Cavendish kaya dengan gizi dan bermerek, juga keberkahan dari Allah karena ditopang dengan pola penanaman dan pemasaran yang dikelola dengan harta wakaf produktif.
Harapannya, bila penanaman pisang ini berhasil menambah kemandirian usaha muamalah pondok pesantren Al Ikhlas, jelas Ust. Ali Zubair.
Muhtar menjelaskan, meski baru berdiri di tengah pandemi pada April 2021, Roumah Wakaf hingga kini telah memiliki 12 proyek wakaf perkebunan pisang Cavendish.
“Diharapkan, Al Ikhlas bisa menjadi proyek wakaf kebaikan yang ke-13.” papar Muhtar.
Sebelumnya, kedua pihak bersama-sama telah meninjau dua lokasi tanah milik Al Ikhlas yang rencananya akan menjadi objek sinergi gerakan wakaf untuk penanaman pisang Cavendish.
In sya Allah, ujar Muhtar yang diamini Ust. Muhammad Ali Zubair memastikan penggarapan penanaman wakaf pisang Cavendish harus bisa dimulai awal bulan Februari 2023.
Musyawarah yang berlangsung hingga waktu Asar tiba ini menghasilkan kesepakatan tindak lanjut dengan dibuatkannya pengajuan MoU oleh pihak Roumah Wakaf kepada Al Ikhlas.
“Kami berharap, niat ini tidak hanya menjadi wacana belaka, tetapi benar-benar terwujud dalam waktu yang tidak lama.” tegas Mudir Al Ikhlas, Abina Muhammad Ali Zubair, S.Pd.I.
Semoga kolaborasi kebaikan tersebut dapat dimudahkan oleh Allah, sehingga menjadi salah satu ikhtiar dalam mendukung dakwah Al Ikhlas untuk mencetak generasi masa depan yang sholih, mandiri, dan berprestasi.*/Akbar Muzakki
Zaman Revolusi Media | Media lemah, da’wah lemah, ummat ikut lemah. Media kuat, da’wah kuat dan ummat ikut kuat
Langkah Nyata | Waqafkan sebagian harta kita untuk media, demi menjernihkan akal dan hati manusia
Yuk Ikut.. Waqaf Dakwah Media
Rekening Waqaf Media Hidayatullah:
BCA 128072.0000 Yayasan Baitul Maal Hidayatullah
BSI (Kode 451) 717.8181.879 Dompet Dakwah Media