Senin, 28 November 2005
Hidayatullah.com–Harian al-Hayah terbitan Beirut, Lebanon, memberitakan pernyataan gerakan Hizbullah Lebanon bahwa tentara Zionis telah menggunakan bom-bom cluster dalam bertempur dengan para pejuang Hizbullah di Lebanon Selatan.
Koran itu menuliskan, dalam serangan udara terhadap posisi-posisi Hizbullah di sejumlah kawasan dekat wilayah pertanian Shab’a, Lebanon Selatan, Senin lalu, jet-jet tempur Israel telah menggunakan beberapa jenis senjata terlarang, terutama bom cluster.
Hizbullah memiliki foto-foto dan beberapa dokumen lain untuk membuktikan kejahatan Zionis ini kepada PBB atau lembaga-lembaga internasional la.
Sebelumnya, 16 November 2005 kemarin, pihak Pentagon juga mengakui bahwa tentara AS pernah menggunakan serbuk fosfor putih dalam operasi militer yang digelar di Fallujah.
Pengakuan tersebut disampaikan oleh Juru Bicara Pentagon Letnan Kolonel Barry Venable sebagaimana yang dikutip oleh AFP.
Venable menyatakan, pada akhir tahun 2004 lalu, pihaknya memang menggunakan serbuk fosfor yang memiliki efek membakar kulit. Langkah itu menurutnya diambil oleh tentara AS guna menghadapi perlawanan para gerilyawan Iraq. (irib/hid)