Hidayatullah.com–Pemikir asal Aljazair, Muhammad Arkoun, Selasa (14/9), meninggal dunia di Paris, Prancis. Ia meninggal karena menderita sakit pada usia 82 tahun. Demikian dilansir Al-Jazeera.net, (15/9).
Arkoun lahir di kota Taurit, bagian timur Aljazairiah, pada tahun 1928. Kemudian ia dan keluarganya pindah ke kota Ain Arbia’ di wilayah Ain Temouchent, dan mengenyam pendidikan dasarnya di sana.
Kemudian ia menyelesaikan pendidikan menengahnya di Oran, dan melanjutkan kuliah di Fakultas Filsafat di Aljazair. Setelah itu ia menyelesaikan studinya di Universitas Sorbonne, Paris.
Ia meraih gelar doktornya di jurusan sastra, dan telah belajar di beberapa perguruan tinggi di Eropa, Amerika dan Maroko. Ia sangat tertarik dengan dunia pemikiran Islam.
Arkoun telah meninggalkan beberapa karya buku kontroversialnya seperti; “Fitur Pemikiran Islam Klasik”; “Studi Pemikiran Islam”; “Islam Dulu dan Akan Datang”; “Kritik Akal Islami”; “Islam Asli dan Praktek”; “Pemikiran Islam”; dan buku “Islam: Etika dan Politik”. [sdz/jzr/hidayatullah.com]