Hidayatullah.com –Lebih dari seratus siswa Saudi lulusan kursus keterampilan memangkas rambut dari Lembaga Pelatihan Teknik dan Keterampilan mendirikan barbershop di Mina, untuk memangkas rambut-rambut para jamaah haji.
Sebagai bagian dari tekad pemerintah kota Makkah untuk memastikan bahwa kegiatan memangkas rambut dan bercukur jamaah dilakukan dengan aman, sebuah tempat khusus telah disediakan di Lapangan Al-Baya’aa sebelah timur Jembatan Jamarat.
Sebagaimana dilansir Arab News (16/11), Walikota Makkah Usamah Al-Bar yang mengunjungi lokasi tersebut mendapatkan laporan rinci seputar kesiapan para pemuda itu melayani ribuan jamaah haji. Dia juga memuji peran serta lembaga pelatihan dalam pembinaan para pemuda.
Rashid Al-Zahrani, Kepala Lembaga Pelatihan Teknik dan Keterampilan di Makkah menjelaskan, banyak pemuda Saudi yang tertarik menjalani profesi tukang cukur. Lembaganya memberikan pelatihan berbagai bidang usaha, dan para peserta mendapatkan gaji bulanan 800 riyal.[di/an/ hidayatullah.com]