Hidayatullah.com—Tumpukan masker N95 menganggur di gudang Department of Homeland Security (DHS) Amerika Serikat, sementara rumah-rumah sakit di negara itu kekurangan perlengkapan tersebut dalam masa wabah Covid-19 sekarang ini.
Masker-masker itu sudah kadaluarsa tetapi masih efektif digunakan, menurut US Centers for Disease Control and Prevention (CDC), otoritas penanggulangan penyakit di AS.
Laporan Washington Post menyebutkan, pejabat-pejabat DHS memutuskan masker-masker itu harus diberikan kepada petugas keamanan yang transportasi yang memantau bandara-bandara di Amerika Serikat.
Seorang perawat di New York City hari Kamis (26/3/2020) mengatakankepada BBC bahwa dirinya hanya diberi satu helai masker bedah untuk dipakai selama satu pekan, padahal setiap lantai perawatan di rumah sakitnya mulai menangani pasien Covid-19.*