Hidayatullah.com–Sejumlah siswa dari beberapa sekolah di Makassar mulai dari tingkat SD sampai SMA negeri maupun swasta di antaranya SD, SMP dan SMA Integral Al-bayan Hidayatullah, SDIT Al-Insyrah, SMPN 12 dan SMPN 30. Mereka akan menyerahkan sumbangan untuk korban perang Palestina melalui Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Cabang Makassar, Sabtu, (24/11/2012).
Kegiatan tersebut berlangsung dari pukul 09.30-10.30 Wita bertempat di halaman parkir BMH, Jalan Tamalanrea Raya, poros Bumi Tamalanrea Permai (BTP) Blok M 26 Makassar.
“Dana tersebut mereka kumpulkan sebelumnya dari siswa di sekolah masing-masing, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Siswa Makassar akan penderitaan Warga Palestina,” ujar Manajer Marcom BMH, Fatahillah Sabtu (24/11/12).
Sebelum menyerahkan bantuan tersebut, kata Fatahillah, para siswa ini lebih dulu menggelar aksi solidaritas dengan berorasi, membacakan puisi serta nasyid tentang Palestina. Di saat Sebagian peserta berorasi siswa yang lain membagikan selebaran tentang kondisi Palestina dan mengedarkan kotak amal ditempat kegiatan dan pengunjung yang lewat dijalan
“Alhamdulillah terkumpul dana lebih dari 4 juta selama satu jam kegiatan, “ ujar Fatahillah.
BMH dalam menyalurkan bantuannya bekerjasama dengan Yayasan Salam dan Sahabat Alaqsa di Gaza.*/Fatah, Makasar