Hidayatullah.com–Wakil gubernur Jawa Timur (Jatim) menyambut baik Gerakan Ekonomi Syariah(GRES!) di daerah Jatim. Menurutnya ekonomi Syariah akan menjadi ekonomi alternatif yang akan diterima di masyarak Muslim.
“Ekonomi syariah mampu menjadi ekonomi alternatif untuk masyarakat, dan insya Allah akan mendapat sambutan positif dari masyarakat,”ujar Syaifullah Yusuf dalam sambutannya membuka acara malam deklarasi Gres! di Ruang Marwah Masjid Akbar Surabaya, kemarin.
Menurut pria yang akrab dipanggil Gus Ipul ini, alasan mengapa ekonomi syriah bisa diterima dan dicari oleh masyarakat adalah karena ekonomi syariah menawarkan keadilan ekonomi. Sementara masyarakat saat ini menuntutu keadilan ekonomi.
“Masyarakat sekarang banyak menuntut keadilan ekonomi, inilah peluang ekonomi syariah yang berasaskan keadilan,” tutur Gus Ipul.
Dalam acara yang di hadiri para ulama dan pelaku ekonomi syariah ini, Gus Ipul menekankan bahwa jika ekonomi syariah ingin digandrungi masyarakat maka gerakan ekonominya harus hadir dengan karakter yang memiliki prinsip keujuran dan keadilan. Karena nafas ekonomi syariah adalah nafas keberagamaan umat Islam, yang harus di landasi dengan kejujuran.
Gus Ipul pun berjanji akan mengkawal Gres! di Jawa Timur sebagai komitmen untuk meningkatkan ekonomi ummat.*