Hidayatullah.com– Sejarah perjuangan bangsa Indonesia merebut kemerdekaan, dan mendirikan serta membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), menunjukkan bahwa peran umat Islam sangat besar.
Namun, akhir-akhir ini dirasakan adanya suara-suara dan pendapat terhadap umat Islam adanya penyikapan yang kurang proporsional terkait atas Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan NKRI.
Oleh karena itu, untuk membina ukhuwah Islamiyah, mempertebal kesyukuran, dan mempermantap pembelaan terhadap pilar-pilar bangsa itu, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyampaikan sejumlah seruannya.
Di antaranya, seruan untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-72 tersebut dengan menyemarakkan masjid-masjid.
“Pertama, melakukan gerakan shalat subuh berjamaah di masjid pada hari Kamis, 17 Agustus 2017,” kata Ketua Umum MUI DIY, Drs M Thoha Abdurrahman di Yogyakarta, awal pekan ini, melalui siaran persnya diterima hidayatullah.com, Selasa (15/08/2017).
Selain itu, MUI DIY juga menyerukan umat Islam agar melaksanakan pengajian bakda subuh pada hari peringatan HUT RI ke-72 tersebut.
“Dengan tema mensyukuri kemerdekaan sebagai ‘berkat Rahmat Allah Yang Maha Kuasa’,” tambahnya.
Terakhir, MUI DIY menyerukan masyarakat untuk terus berpartisipasi aktif bersama kegiatan masyarakat dalam rangka peringatan Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-72, besok, Kamis.* Ali Muhtadin