Hidayatullah.com– Musyawarah Nasional V Hidayatullah akan dibuka besok, Kamis (29/10/2020) pagi. Munas ini digelar secara virtual di masa pandemi Covid-19 pada 29-31 Oktober, dengan mengusung tema “Meneguhkan Komitmen Keummatan Menuju Indonesia Bermartabat”.
Acara pembukaan Munas akan disiarkan secara langsung (live streaming) melalui kanal Youtube Hidayatullah ID dan dapat disaksikan oleh seluruh masyarakat.
Pusat kegiatan munas kali ini bertempat di Kampus Pondok Pesantren Hidayatullah Depok, Jl Raya Kalimulya, Cilodong, Jawa Barat, dan secara serentak terdapat setidaknya 34 titik lain untuk kegiatan Munas sebagai perwakilan wilayah DPW Hidayatullah. Di Pesantren Hidayatullah Depok terus dilakukan pemantapan persiapan. Meskipun munas ini digelar secara daring, namun tuan rumah tetap bersolek untuk menyemarakkan munas.
Ketua Panitia Munas V Hidayatullah Wahyu Rahman mengatakan, tema Munas V(irtual) kali ini, meneguhkan kembali komitmen pengabdian Hidayatullah dalam membangun peradaban tak cuma di Indonesia, tapi juga ke seantero bumi.
“Dengan menjunjung tinggi nilai-nilai luhur Islam serta dengan komitmen keummatan, hikmat kebijaksanaan dan persaudaraan, Hidayatullah ingin hadir di setiap sendi kehidupan umat kapan dan dimanapun,” kata Wahyu Rahman di Depok, Jawa Barat, dalam keterangannya kepada hidayatullah.com.
Hingga Rabu (28/10/2020) ini, panitia terus memantapkan persiapannya. Berdasarkan keterangan panitia, rangkaian live streaming di Youtube Hidayatullah ID dimulai pada pukul 05.00 WIB dinihari hingga pukul 20.00 WIB.
“Rangkaian pembukaan Munas V(irtual) Hidayatullah antara lain menyanyikan lagu Indonesia Raya, Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an, penyampaian amanat Pimpinan Umum Hidayatullah Ustadz Abdurrahman Muhammad sekaligus membuka secara resmi Munas V, dan sebagainya,” ujar Koordinator Humas Panitia Munas V Hidayatullah, Tajuddin secara terpisah.
Baca: Hidayatullah Ajak Umat dan Pemerintah Membangun Peradaban Agung di Indonesia
Wahyu menjelaskan, Munas V ini digelar secara daring karena tidak memungkinkannya kegiatan berskala nasional itu dilakukan secara tatap muka melibatkan konsentrasi massa di tengah pandemi. Panitia Munas V 2020 akan memberlakukan protokol kesehatan secara ketat baik di pusat kegiatan di Depok maupun titik-titik lainnya.
Menurut Koordinator Kesehatan Panitia Munas V Hidayatullah, Imron Faizin, pada Munas V(irtual) ini akan diterapkan berbagai protokol kesehatan dalam rangka mencegah penyebaran wabah. Antara lain, semua peserta dan panitia (harus) di-rapid test untuk memastikan kondisi kesehatan dan wajib menggunakan masker.
“Peserta semua kita kasih masker medis sebanyak 10 pieces dan hand sanitizer,” ujar Direktur Islamic Medical Service (IMS) ini di sela-sela mengecek kesiapan panitia, Selasa (27/10/2020). Selain membatasi peserta, panitia pun menyiapkan posko kesehatan di lokasi munas.
Turut menyukseskan Munas V(irtual), para pengurus Hidayatullah baik di jajaran Dewan Pengurus Pusat (DPP), maupun Dewan Pengurus Wilayah (DPW), bahkan Dewan Pengurus Daerah (DPD) serta berbagai organisasi pendukung dan amal/badan usaha Hidayatullah terus melakukan berbagai persiapan, penyambutan, dan dukungan, baik secara teknis maupun non teknis.
Secara teknis, antara lain yang menjadi tantangan perhelatan virtual itu adalah sambungan jaringan internet dan infrastruktur teknologi informasi (TI). Di panitia pusat, Hidayatullah mengerahkan kader-kader terbaiknya yang selama ini konsen di bidang TI, termasuk sejumlah alumnus STT STIKMA International, Malang, Jawa Timur, salah satu perguruan tinggi milik Hidayatullah. Panitia juga bekerja sama dengan sejumlah vendor yang berpengalaman di bidang jasa jaringan internet dan kegiatan virtual berskala nasional. Ikuti berita-berita terkait Munas V(irtual) Hidayatullah melalui tautan ini.*