Imam As Syathibi seorang ulama ahli qira’ah memilih pergi dari kampung halaman beliau Balansiyah (Valencia) Andalusia menuju Mesir dan menetap di sana, karena beliau hendak diangkat menjadi khatib di negeri beliau tersebut.
Imam As Syatibi menghindar dari jabatan khatib, karena di negeri Andalusia waktu itu, khatib diharuskan menyebut-nyebut kebaikan penguasa yang sebenarnya kebaikan itu tidak dikenal dari penguasa tersebut. (Ma`rifah Al Qura` Al Kibar, 2/573)/Hidayatullah.com