Hidayatullah.com– China mencopot Qin Gang dari jabatan menteri luar negeri setelah sebelumnya tiba-tiba menghilang dari mata publik selama beberapa pekan.
Qin Gang, sekutu politik Presiden Xi Jinping, baru diangkat sebagai menteri luar negeri kurang dari tujuh bulan lalu. Dia akan digantikan oleh politisi kawakan kepala urusan luar negeri Partai Komunis Wang Yi.
“Majelis tinggi parlemen China memilih untuk menunjuk Wang Yi sebagai menteri luar negeri,” lapor kantor berita pemerintah Xinhua. “Qin Gang dicopot dari jabatan menteri luar negeri.”
Penampakan publik terakhir politisi berusia 57 tahun itu adalah pada 25 Juni. Tidak ada alasan yang diberikan perihal pemecatannya, lansir BBC Selasa (25/7/2023). Baru sebulan yang lalu Qin bertemu Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken di Beijing, sebagai bagian dari upaya pemulihan kontak diplomatik di tingkat tertinggi.
Xinhua melaporkan bahwa pergantian Qin Gang direstui Xi Jinping lewat dekrit presiden.
Qin Gang naik ke posisi menteri luar negeri pada Desember 2022 setelah selama kurang dari dua tahun menjabat sebagai duta besar China untuk Amerika Serikat, di mana dia mendapatkan reputasi sebagai diplomat yang lantang bersuara membela China dan mengkritik Barat.
Sebelumnya, dia pernah menjadi juru bicara kementerian luar negeri dan membantu mengatur perjalanan Xi ke luar negeri – yang memberinya kesempatan untuk bekerja dekat dengan pemimpin China itu.
Pengganti Qin, Wang Yi, merupakan diplomat karir yang fasih berbahasa Jepang.
Para pengamat melihat penunjukan Wang, 69, sebagai langkah untuk menstabilkan diplomasi China.*