Hidayatullah.com – Prancis menjadi negara pemegang paspor terkuat di dunia menurut Index Pasport Henley pada Januari 2024.
Paspor Prancis bersama Jerman, Italia, Jepang, Singapura dan Spanyol menduduki peringkat teratas menurut Index Pasport Henley. Pemegang paspor peringkat teratas bisa masuk ke 194 negara tanpa memperlukan visa.
Di peringkat kedua ada negara-negara seperti Korea Selatan, Swedia dan Finlandia dengan bebas visa ke 193 negara.
Kekuatan paspor suatu negara merupakan metrik signifikan untuk mengukur soft power-nya. Paspor yang kuat memungkinkan warga negara untuk bebas bepergian ke seluruh dunia tanpa memerlukan visa.
Di posisi terbawah, Afghanistan tercatat sebagai negara dengan paspor terlemah pada awal 2024. Penduduk yang memiliki paspor Afghanistan hanya bisa berkunjung ke 28 negara secara bebas visa.
Baca juga: Turis dari Sejumlah Negara Ini Bebas Visa Masuk Iran, Ada Indonesia?
Sementara Indonesia hanya menempati peringkat ke-66 dengan akses bebas visa ke 78 negara. Peringkat Indonesia sejajar dengan Eswatini dan Kazakhstan.
Di sisi lain, China mengalami sedikit peningkatan dari peringkat tahun lalu, karena peringkatnya naik dari 66 pada tahun 2023 menjadi 64 tahun ini. Amerika Serikat juga telah meningkatkan kinerjanya dengan meraih posisi keenam dalam indeks tersebut dibandingkan dengan posisi ketujuh tahun lalu.
Indeks Paspor Henley didasarkan pada data dari Asosiasi Transportasi Udara Internasional (IATA) yang mencakup 199 paspor berbeda dan 227 tujuan perjalanan di seluruh dunia selama 19 tahun terakhir. Indeks ini diperbarui setiap bulan dan digunakan sebagai standar global untuk warga negara merdeka.*
Baca juga: Junta Myanmar Umumkan Wajib Militer, Para Pemuda Berbondong-Bondong Ajukan Visa Thailand