Hidayatullah.com–Sejumlah pemimpin negara di dunia meminta kepada Presiden Mesir Hosni Mubarak agar mempercepat pemindahan kekuasaan untuk menjamin stabilitas negara. Sementara itu, Amerika Serikat juga tengah mempersiapkan era setelah turunnya Mubarak. Demikian dilansir Al-Jazeera.
Uni Eropa juga telah menyerukan agar Mesir segera melakukan pemindahan kekuasaan kepada pihak yang dapat mewakili seluruh aspirasi rakyat.
Para pemimpin negara-negara Uni Eropa dalam sebuah pernyataannya setelah pertemuan di Brussels, menganjurkan agar semua pihak menahan diri dan menghindari kekerasan lebih lanjut, serta memulai pemerintahan transisi secara tertib.
Uni Eropa kembali menyatakan dukungannya untuk proses menuju pemerintahan transisi di Mesir.
Senada dengan itu, Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki Moon juga menganjurkan agar Mesir membentuk pemerintahan transisi secara damai dan tertib. Ia juga mengatakan bahwa demokrasi di dunia Arab selama bertahun-tahun masih kurang. *