Hidayatullah.com–Istilah politisi busuk biasanya diberikan kepada para pelaku pelaku politik yang keluar jalur. Tapi bagaimana dengan artis busuk? Kini istilah artis busuk juga beredar di kalangan selebriti di Tanah Air. Salah satu artis yang diberi gelar “Artis Busuk” adalah si Ratu Ngebor asal Pasuruan Jawa Timur, Inul Daratista. Menurut Inul, sebutan “Artis Busuk” itu dikuman-dangkan oleh Forum Gerakan Anti Pornografi (Forgap) belum lama ini. Gelar ‘Artis Busuk’ tersebut diberikan kepada artis-artis yang dinilai melakukan hal-hal yang berbau pornografi dalam setiap penampilannya. Kendati dihina seperti itu, pemilik nama lengkap Ainur Rokhimah yang baru merayakan ulang tahunnya yang ke-25 itu mengaku pasrah dan tidak ada niat untuk melawan. “Nggak apa-apa, saya terima. Itukan cobaan,” ujar Inul. Sebelumnya, bulan Desember tahun lalu, sejumlah tokoh nasional memproklamirkan Gerakan Nasional ‘Tidak Pilih Politisi Busuk’. Gerakan itu dideklarasikan di Tugu Proklamasi, Jakarta. Seruan secara nasional itu segera disusul dengan deklarasi dan penguatan jaringan sehingga benar-benar menjadi gerakan nasional. Beberapa tokoh yang iku deklarasi di Jakarta kala itu, adalah Nurcholish Madjid, Hidayat Nur Wahid, Andi Mallarangeng, Sholahuddin Wahid serta tokoh-tokoh lembaga swadaya masyarakat (LSM) dan wakil partai politik. (tv/wpd)