Hidayatullah.com–Ramadhan adalah bulan mulia dan bulan penuh pengampunan. Jangan sia-siapan dengan acara dan jadwal hidup yang tidak jelas. Karenanya, Ustadz Bachtiar Natsir mengajak umat Islam untuk banyak-banyak memohon ampun kepada Allah Subhanahu Wata’ala. Menurutnya, memperbanyak istighfar lebih baik daripada menonton televisi.
Ustadz Bachtiar menyampaikan pesan itu pada acara Gema Nuzulul Qur’an Baitul Maal Hidayatullah (BMH) di Parkir Timur Kalibata Mall, Jakarta, Sabtu (04/08/2012) malam.
Dalam ceramahnya, Pimpinan Ar-Rahman Qur’anic Learning (AQL) ini mengatakan, orang yang ber-istighfar berarti minta ditutupi aibnya oleh Allah Subhanahu Wata’ala.
“Yang kedua, minta disembuhkan dari penyakit ‘cenderung berdosa’,” katanya.
Dia juga menambahkan jika ber-istighfar dapat pula mendatangkan rejeki yang besar.
Agar dimakbulkan, menurutnya, istighfar diucapkan dengan penuh penghayatan dan pemahaman maknanya. Terutama lagi jika itu dilakukan pada sepertiga akhir malam di bulan Ramadhan.
“Anda baca itu (istighfar), dan matikan TV,” ujarnya. Termasuk jiknya dirinya muncul di TV, acara yang paling bagus menurutnya adalah matikan televisi, katanya.
Sebelumnya, saat mempersilahkan Ustadz Bachtiar Natsir berbicara, pembawa acara (MC) Dik Doank mengajak para hadirin mendoakan Sekjen Majelis Intelektual dan Ulama Muda Indonesia (MIUMI) itu agar bisa masuk TV.*