Hidayatullah.com — Dibantu Tentara Nasional Indonesia (TNI), Jambore Wilayah Satuan Komunitas (Sako) Hidayatullah bersiap menyambut 1000 peserta jambore wilayah Jawa Timur yang bakal digelar pada Selasa (4-6/10) di bumi perkemahan Coban Rondo, Kab. Malang. Pagelaran jambore kali akan dihadiri 44 Sako Hidayatullah daerah, jelas Umar selaku panitia jambore.
Untuk persiapan akhir, panpel melakukan observasi lapangan di hari Sabtu dan Ahad. Kepada Hidayatullah Media, Umar selaku panitia menegaskan bahwa jambore wilayah yang bakal digelar Selasa esok hingga tiga hari kedepan bisa dinyatakan siap.
“Baik kesiapan lapangan, materi jambore, undangan pejabat daerah hingga wilayah. Sejumlah kesiapan itu diantaranya adalah 113 tenda peserta dan 10 tenda pleton untuk panitia, kesehatan, dan acara indoor,” tambahnya.
Jambore yang mengambil tema Mandiri Dan Berprestasi ini akan dihadiri dihadiri 1180 peserta dari 44 sekolah setingkat SD-SMA dan Ma’had di bawah Ormas Hidayatullah, jelas ketua panitia.
Masih menurut Umar, “Tema ini kita angkat agar anak-anak santri yang selama dua tahun berkelindang dengan kehidupan pandemi ini bangkit dan bisa hidup mandiri serta berprestasi, “ tegasnya di dampingi Ahwan, sebagai Sekretaris Pelaksana Jambore Ketiga.
Untuk bisa menggerakkan tema tersebut di atas, jelas Ahwan, maka kegiatan selama Jambore kali ini akan menyertakan kegiatan jazadiyah (kesehatan dan kekuatan fisik) dan tsaqafi dengan menggerakkan potensi pikir dan dzikir serta kegiatan kekhasan ketrampilan kepramukaan.
“Kegiatan ini diharapkan bisa melahirkan dan menumbuhkan potensi pikir dan dzikir serta skill anak-anak untuk lepas dari kehidupan pandemi,” jelasnya Umar. (Akbar Muzakki)